Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

5 Tom Yam yang Segar dan Pedas Kuahnya Paling Juara di Jakarta

Happy FerdianHappy Ferdian
5 Tom Yam yang Segar dan Pedas Kuahnya Paling Juara di Jakarta1
Anna Wong
Salah satu menu yang paling diingat ketika membicarakan kuliner khas Thailand adalah Tom Yam. Secara definisi, Tom yam merupakan makanan berkuah dengan cita rasa asam pedas yang memiliki isi beragam mulai dari udang, kerang, cumi-cumi, potongan daging ayam, serta jamur. Menariknya, kuah Tom Yam bisa diracik dari berbagai bahan, seperti aneka rempah aromatik hingga penggunaan kaldu ikan, dan bahkan bisa ditambah dengan santan kelapa.
Untuk menemukan Tom Yam bercita rasa autentik di Jakarta, bisa dikatakan susah-susah gampang. Namun, jangan khawatir. Di bawah ini, Qraved kasih lima rekomendasi terbaik untuk menikmati Tom Yam enak di Jakarta.
Download aplikasi Qraved untuk temukan beragam informasi menarik lainnya.
2
Photo Source:  jenzcorner
Interior mewah bernuansa remang dengan beragam ornamen khas Negeri Gajah Putih akan membuat siapapun takjub ketika berjalan memasukinya. Begitupun ragam menu yang disajikan mampu membuat lidah bergoyang, seperti Miang Kham berupa sajian pembuka yang dimakan dengan cara memasukkan semua filling ke dalam daun selada, Pad Thai, Gai Hor Bai Toey atau sajian ayam ungkep dalam bungkus daun pandan, dan lain-lain. Khusus untuk Tom Yam, karakter kuah yang disajikan oleh restoran ini cenderung kental dengan hentakan rasa pedas yang mengigit, namun tetap menyisakan ruang bagi cita rasa asam manis yang segar.
3
Photo Source:  Anna Wong
Di negeri asalnya, Thailand, restoran ini dikenal luas sebagai penyedia Tom Yam Noodle terenak. Sekilas, menu Tom Yam Noodle terlihat seperti mie ayam, namun berbeda pada kuahnya yang bercita rasa asam pedas dan topping yang lebih ramai. Mienya sendiri terdiri dari empat pilihan, yaitu Egg Noodle, Green Noodle, Sen Lauk (Kwetiauw Thailand), dan Beehon. Selain Tom Yam Noodle, menu favorit lainnya yang wajib dicoba adalah aneka varian Bangkok Rice Bowl, seperti Pla Gindara, Kai Khai Khem, Khao Pad Ton Thip.
4
Photo Source:  simz_humanz
Ketika memasuki restoran ini, kamu akan menemukan dekorasi yang cukup nyentrik, yakni berupa beragam bentuk kreasi mural di dindingnya. Berada di bawah naungan Jittlada Group, restoran ini dirancang untuk menyasar konsumen muda, sehingga harga-harga menu yang ditawarkan dijamin nggak bakal bikin kantong bolon. Untuk menu Tom Yam Gong-nya, kamu bakal dimanjakan dengan isian yang cukup melimpah, terdiri dari udang, jamur, aneka sayuran, dan bumbu rempah yang ‘nendang’.
5
Photo Source:  2in1cup | Available By GOFOOD
Restoran Thailand yang berlokasi di kawasan Pantai Indah Kapuk ini merupakan satu dari sedikit restoran yang memiliki menu Tom Yam enak di Jakarta Utara. Selain enak, varian Tom Yam di sini juga unik karena menggunakan bahan baku daging babi dan Mama Noodles, yakni merek mie instan favorit masyarakat Thailand. Kombinasi rasa asam dan pedasnya beradu di mulut dan meninggalkan kesan yang mendalam. Isiannya juga bisa dikatakan cukup lengkap, yakni terdiri dari jamur, telur, sayuran, fillet ikan kakap, dan bakso kepiting. Yummy!
6
Photo Source:  THAI ALLEY - Thai Street Food®
Dengan kisaran harga Rp 25 ribu hingga Rp 70 ribu per porsinya, kamu sangat disarankan untuk memulai santap dengan appetizer Nang Krob Pad Heng yang sekilas serupa dengan martabak daging. Selanjutnya, kamu juga wajib mencicipi Tom Yam Talay yang cocok dimakan secara bersama, dan tentu jangan sampai ketinggalan Khao Niew Mamuang alias Mango Sticky Rice sebagai sajian penutup. Tapi, khusus untuk varian Tom Yam-nya, kamu wajib banget coba kreasi unik di sini berupa nasi goreng dengan naman Khao Pad Tom Yam. Nasi goreng ini benar-benar memiliki cita rasa Tom Yam yang segar, di mana semakin spesial dengan tambahan topping udang dan saus kacang spesial.