Kuliner bakso di Solo memang nggak pernah bikin kecewa para penggemar bakso. Diantara para banyaknya pedagang bakso yang ada, berikut ada 5 spot berburu bakso di Solo yang wajib untuk kamu coba! Agar kamu nggak ketinggalan info seputar kuliner enak dan murah lainnya di Solo, download Qraved App sekarang!
Bakso Kaliarang bisa jadi destinasi pembuka yang cukup menarik untuk dicoba. Sajian bakso di sini terkenal dengan cita rasanya yang gurih, menyegarkan dan yang paling spesial adalah bakso goreng kriuknya yang sangat memanjakan lidah! Harga : 20K-22K
Sejak 1952 Bakso Pak Ruk selalu jadi primadona makanan berkuah di Solo. Hidangan bakso di sini punya cita rasa khas yang cukup untuk memanjakan lidah dan perut kamu disaat lapar. Selain itu harganya pun cukup murah sehingga cocok untuk kantong anak kosan. Harga : 15K-17K
Kalau biasanya bakso hanya berbentuk bulat, disini kamu bisa mendapatkan aneka bakso unik yang menarik untuk dicoba. Selain bentuk baksonya yang nggak mainstream, rasa bakso Solo yang satu ini dijamin nggak akan mengecewakan lidahmu. Harga : 20K-25K
Buat yang lagi cari tempat enak buat ngebakso, Bakso Solo Satelit jadi destinasi wajib yang harus kamu kunjungi. Sajian bakso lezat dengan ciri khas bakso kotaknya ini punya rasa yang nikmat banget. Cukup ditambah dengan sambal kecap dan jeruk nipis hidangan bakso kamu akan terasa lebih nikmat, deh! Harga : 18K-20K
Alamat : Jl. Raya Satelite Indah No.7, Tanjungsari, Suko Manungga.
BAKSO RUSUK PALUR
Photo Source: ani_ummuumar
Agak sulit untuk melewatkan seporsi bakso Solo rusuk yang melimpah ruah seperti yang dihidangkan Bakso Rusuk Palur yang satu ini. Daging baksonya yang gurih sangat serasi dengan potongan rusuknya yang empuk, juicy dan pecah dimulut. Harga : 20K-25K
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss