Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

4 Es Kopi Susu Favoritnya Food Blogger Henji Wong

Happy FerdianHappy Ferdian
5 Es Kopi Susu Favoritnya Food Blooger Henji Wong1
henjiwong
Di antara sekian banyak selebgram pria yang mendedikasikan diri pada postingan makanan enak, nama Henji Wong belakangan mencuat sebagai salah satu yang paling populer. Dengan menyertakan tagar #JKTFoodIndulgence, Henji rutin mengunggah foto-foto kuliner yang bikin siapapun ngiler, karena visual dan sudut pengambilan gambar yang keren. Di antara sekian banyak unggahan makanan enak, Henji terkadang menyelipkan tentang rekomendasi racikan kopi susu favoritnya. Rasanya, hampir seluruh kedai kopi di Jakarta pernah didatanginya, dan selalu berhasil bikin followers-nya penasaran ikut mencoba. Berikut adalah empat kopi susu favorit Henji Wong yang paling recommended untuk kamu coba.
Jangan lupa download aplikasi Qraved untuk temukan beragam informasi kuliner menarik lainnya.
2
Photo Source:  henjiwong
Siapa sangka jika Kopi Kenangan telah memiliki 15 cabang di seantero Jakarta, yang menyebar dari kedai pinggir jalan hingga di dalam mall bergengengsi. Mengedepankan konsep "baper" alias menambah embel-embel istilah dalam percintaan, membuat siapapun yang datang memesan kopi di sini akan dibuay tersenyum. Menu andalan di sini adaah Kopi Kenangan Mantan, yang merupakan racikan kopi susu nikmat. Selain bisa memilih dingin atau panas, kamu juga berkesempatan untuk meminta racikan double shot untuk "tendangan kopi" yang bikin melek. Tapi jika kamu lebih suka yang cenderung manis, maka deretan Kopi Susu dalam sub-menu Kopi Mantan Menikah bisa dicoba.
3
Photo Source:  henjiwong
Ini nih pelopor es kopi susu kekinian, yang bahkan pernah disambangi langsung oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, karena saking nikmatnya. Menu andalan di sini tentu saja Es Kopi Susu Tetangga, yang semacam menjadi standar baku racikan serupa di luar sana. Kopinya dipanggang sendiri, dipilih secara seksama dari biji robusta berkualitas, dan diracik dengan takaran apik. Untuk kenikmatan maksimal, menurut Henji Wong, adalah yang dengan gula sedikit (less sugar), di mana cita rasa gurihnya akan terdorong keluar. Unik!
4
Photo Source:  henjiwong
Terletak di kawasan Puri Indah, Jakarta Barat, restoran ini dikenal menyajika staple food, alias makanan yang telah lama menjadi favorit banyak orang. Namun di luar itu, racikan Es Kopi Susu di sini patut dicoba, karena racikannya pas, menggabungkan susu murni dan susu kental manis, sehingga rasanya menjadi gurih-gurih unik. Menarik lagi, kamu juga bisa bawa pulang racikan es kopi susu ini untuk dibuat sendiri di rumah, tentunya dengan takaran yang diatur sedemikian rupa. Unik!

Kopi Guyu

5
Photo Source:  henjiwong
Buat yang sering hangout di Gandaria City, pasti tahu banget kalau kalau di bagian selatannya, tepat di seberang jalan yang satu jajar dengan bekas gerai Seven Eleven, banyak sekali spot kuliner menarik, mulai dari pedagang kaki lima hingga kedai indepnden yang unik. Salah satu yang cukup menyita perhatian adalah Kopi Guyu. Kopi Susu di sini tampil sederhana, namun memiliki takaran yang pas, sehingga tidak membuat eneg. Adapun racikan kopi lainnya yang tidak kalah nikmat untuk dicoba aa;ah Kopi Kahlua, Kopi Hitam, Cocopresso, dan Nutelatte.