Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

Namdua: Spot Ngopi Outdoor Rasa Bali di Senopati

Iqra RabikaIqra Rabika
ngopi outdoor, namdua, kopi senopati - Photo 1
mrkulinerjkt
Di era pandemi gini, nyari tempat buat ngopi emang mesti yang taat protokol kesehatan alias prokes. Nah, salah satu spot dengan prokes yang oke adalah Namdua yang berada di kawasan Senopati.
2
Photo Source:  sofyan.21
Namdua berlokasi di Jl Gunawarman No 49, Jakarta. Memiliki banyak bagian ruang terbuka yang dirancang dengan penuh perhatian cocok untuk mengakomodasi kebutuhan masyarakat untuk bersosialisasi di alam tropis disertai dengan kopi yang nikmat dan makanan ringan khas Indonesia.
Dengan outdoor area yang luas ditambah dengan konsep industrial, Namdua terkesan estetik namun tetap terasa amat asri karena banyaknya spot hijau.
3
Photo Source:  rionaldiap
4
Photo Source:  namdua.jkt
Konsep industrial ini amat terasa dengan meja-meja yang menggunakan menggunakan batu dengan lantai semen ekspos. Selain itu, Namdua juga memadukannya dengan vertical garden yang bikin tempat ini terasa lebih adem.
5
Photo Source:  tyasnurisha
Kalau kamu termasuk yang doyan berfoto, Namdua pun bisa jadi pilihan tepat untuk disambangi karena tempatnya yang memiliki banyak spot instagramable, dan terasa seperti coffee shop yang berada di Bali, lho.
6
Photo Source:  namdua.jkt
Nah, buat kamu yang udah penasaran banget dan pengen segera berkunjung, nih Qraved kasih bocoran menu apa aja sih yang wajib dipesan saat nongkrong di Namdua.
Menu pertama yang wajib kamu pesan sudah pasti adalah Es Kopi Susu Namdua yang bisa bikin tenggorokanmu segar ditengah teriknya matahari Jakarta. Ingin perpaduan kopi yang lebih manis? Kamu bisa mencoba Affogato yaitu shot espresso dengan ice cream.
7
Photo Source:  namdua.jkt
8
Photo Source:  namdua.jkt
Nggak bisa minum kopi pun nggak masalah, karena Namdua juga memiliki beragam minuman non-coffee seperti ice chocolate ataupun Jus stroberi yang amat menyegarkan dengan asam yang pas di lidah.
9
Photo Source:  namdua.jkt
Waktunya beranjak ke makanan yang bisa menemani waktu kamu nongkrong nih. Namdua punya sajian khas yaitu makanan ala sarapan seperti bubur ayam, nasi goreng cumi hitam, hingga yang paling jadi favorit adalah big breakfast omelette Namdua. Unik banget kan? Jadi kamu bisa menikmati menu sarapan sepanjang hari!
10
Photo Source:  namdua.jkt
Kalau ingin menu makan berat, bisa juga kok! Coba aja pesan Iga Bakar mereka yang porsinya dijamin bikin kamu kenyang.
11
Photo Source:  namdua.jkt
Nggak hanya tempatnya yang cozy dan instagramable, Namdua juga sudah menerapkan protokol kesehatan yang ketat seperti semua karyawan yang sudah divaksinasi, juga metode contactless dine in yang bikin semua terasa lebih aman.
12
Photo Source:  source
Caranya pun gampang banget, kamu hanya tinggal scan QR code yang ada di meja kamu lalu pesan menu-menu favoritmu di Namdua dan langsung bayar dengan beragam metode pembayaran mulai dari kartu kredit, transfer, ataupun GoPay!
Mau pesan untuk takeaway pun sama mudahnya kok! Kamu bisa pesan melalui Qraved sehingga nggak perlu lagi antri deh.