Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

5 Menu Terbaik yang Wajib Kamu Cicipi di Sevenfriday Space

Happy FerdianHappy Ferdian
cafe di plaza indonesia, - Photo 1
sevenfriday_space
Label jam tangan segmen menengah asal Swiss, Sevenfriday, kian melebarkan sayap bisnisnya di Indonesia dengan membuka Sevenfriday Space di Plaza Indonesia lantai 2. Ini adalah sebuah cafe bergaya casual modern yang menyatu dengan salah satu cabang tokonya.
Masuk ke dalamnya, kamu akan mendapat nuansa gentleman's club, namun dipadukan dengan unsur colorful dari ornamen dan furnitur bergaya ekletik. Permainan rendah tinggi kolom aksesn pada interiornya memberikan kesan lapang sekaligus mewah.
2
Photo Source:  @sevenfriday_space
Dominasi warna cokelat kayu memberikan kesan hangat sekaligus cozy, yang sangat cocok untuk tempat kongkow bareng sahabat atau sekadar memanjakan diri dengan aneka menu lezat di sudut-sudut tenangnya.
Berbicara tentang buku menunya, Sevenfriday Space cukup banyak hadirkan aneka kuliner Asia yang lezat, termasuk beberapa sajian khas Nusantara yang menggoda selera.
3
Photo Source:  @sevenfriday_space
Cobain deh Bone-In Grilled Pork Chop Sambal Matah (Rp 135.000) yang mencampurkan cita rasa khas Bali dan nikmatnya karamelisasi daging babi panggang. Menu ini terasa semakin lezat dengan tambahan kuah rempah , nasi gurih, dan urap daun singkong pedas.
4
Photo Source:  @sevenfriday_sauce
Nasi Goreng Ijo Sapi Bakar (Rp 75.000) juga tidak kalah seru untuk dicoba. Gurih dan pedasnya nasi goreng berbumbu sambal ijo, berpaduk unik dengan daging pipi sapi yang dipanggang hingga keluar tekstur juicy-nya. Enak!
5
Photo Source:  @sevenfriday_space
Ada pula Pok Pok Noodles (Rp 60.000) yang juga jadi favorit konsumen di sini. Disajikan secara terbatas setiap harinya, menu ini terdirid ari mie keriting dalam gurihnya kuah kaldu, charsiu leher babi yang terkaramelisasi sempurna, renyahya crispy pork belly, daging babi cincang berbumbu, wonton lembut, dan aneka kondimen pilihan.
6
Photo Source:  sevenfriday_space
7
Photo Source:  @sevenfriday_space
Tidak hanya itu, Sevenfriday Space juga punya banyak menu internasional lainnya yang tidak kalah lezat untuk dicoba. Sevenfriday Burger (Rp 100.000) misalnya, tangkup brioche yang bertekstur moist diisi dengan beef paty super juciy, gurihnya keju provolon, segarnya aneka sayuran berkarakter pedas, dan beragam menu pendamping lainnya Super delicious!
8
Photo Source:  @sevenfriday_space
Penggemar steak bakal dipuaskan oleh koleksi menu The Grill, dengan beberapa yang jadi favorit konsumen adalah Rib Eye Angus Australian 200 gram (Rp 165.000), Stockyard Petit 140 gram (Rp 180.000), dan Herb Marinated Chicken Breast 200 gram (Rp 95.000).
Untuk menu pendampingnya, kamu bisa memilih antara lembutnya mashed potato, renyahnya kentang goreng, atau sensasi smokey pada kentang panggang khasnya.
Jangan lupa buat follow Qraved Official Account (QOA) Seven Friday Space, dan kumpulkan stamp di setiap pembelian yang nantinya bisa kamu tukarkan dengan beberapa kupon makan menarik, ada diskon 50%25 untuk pembelian pizza semua varian, Free Chicken/Pork Bowl, dan Free Lava Molten Cake. Yuk langsung klik di sini.