Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

Makan Sehat, Tidur Nyenyak!

Ricky HalimRicky Halim
Makan Sehat, Tidur Nyenyak! - Main Photo
Makan Sehat, Tidur Nyenyak!
Adakah di antara kalian yang mengalami kesulitan tidur di malam hari? Hal tersebut adalah gejala insomnia. Tapi jangan khawatir! Bagi kamu yang mengalami insomnia, info yang kami tulis pada artikel kali ini akan sangat membantu! Jadi, yuk baca ulasan kami!

Tahukan kamu bahwa salah satu penyebab dari insomnia adalah karena pola makan yang kurang sehat? Jadi, bagi kamu yang insomnia, menerapkan pola makan sehat dapat menjadi cara jitu dalam mengatasi insomniamu!

Lalu, pola makan sehat seperti apa yang baik untuk diterapkan dalam mengatasi insomnia? Berikut tips yang dapat mengatasi insomnia dan membuat tidurmu lebih nyenyak!

1. Hindari Minuman Berkafein dan Beralkohol

Hindarilah minuman berkafein seperti kopi dan teh setidaknya 5 jam sebelum tidur. Minuman beralkohol yang membuat jantung berdegup lebih kencang, sakit kepala, dan masalah lain yang membuatmu sulit terlelap juga sebaiknya tidak dikonsumsi menjelang tidur malam.

2. Kurangi Konsumsi Makanan Berlemak Tinggi

Sebuah studi yang dilakukan oleh Federal University Sao Paulo, Brazil membuktikan bahwa orang yang gemar mengonsumsi gorengan, junk food dan jenis makanan berlemak lainnya lebih sering mengalami insomnia. Jadi, yuk mulai kurangi konsumsi makanan berlemak tinggi!

3. Konsumsi Makanan yang Mengandung Asam Amino Triptofan

Asam amino triptofan yang dapat diperoleh dari pisang, madu, susu dan oat adalah solusi jitu untuk membuat tidur kamu lebih lelap dan nyenyak.

4. Hindari Makan dengan Porsi Besar 4 Jam Sebelum Tidur

Makan dalam porsi besar membuat lambung penuh dan tidak nyaman sehingga dapat mengganggu kualitas tidurmu. Jadi, upayakan supaya tidak makan dengan porsi besar di waktu malam, OK!

5. Hindari Minum Banyak Air Sebelum Tidur

Kebanyakan minum dapat menyebabkan buang air kecil terus menerus dan perut menjadi begah dan kembung. Masalah-masalah tersebut tentu dapat mengurangi kualitas tidurmu. Jadi, hindari minum banyak air sebelum tidur ya!
Selain untuk mengatasi insomsia, tips di atas juga dapat membuat tubuh menjadi lebih sehat. Jadi, mari terapkan pola makan sehat untuk tubuh yang sehat dan kualitas tidur yang lebih baik!


Sumber :
webmd.com/sleep-disorders/features/doze-control-eat-right-youll-sleep-like-baby?page=2

Dikutip dari :
tropicanaslim.com/food-for-your-sleep


Author : Ardilla
Editor : Fendy

In colaboration with:

2
Photo Source: