Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

6 Jajanan Jadul Yang Diolah Jadi Kekinian

6 Jajanan Jadul Yang Diolah Jadi Kekinian1
@celicub
Seperti dejavu, jajanan masa kecil yang dulu sering kita beli di kantin atau gerobak depan sekolah kini tetap eksis dengan aneka kreasi yang lebih kekinian. Buat kamu yang ada di Surabaya, coba saja datang ke spot makan ini untuk mengulang kembali memori kue-kue tempo dulu. Yuk, simak daftarnya.
2
Photo Source:  @pakuwonmallsby
Kreasi pertama dari dari  Crusty Lekker. Kalau biasanya jajanan ini hanya ditaburi meses, di sini lekkernya disajikan dengan saus cokleta nutella ataupun green tea. Untuk cobain lekker enak ini, kamu tinggal berangkat aja ke PakuwonMall Surabaya, tepatnya di lantai 2 mall ini.
3
Photo Source:  @jackmagnifico
Yang satu ini juga nggak kalah pamor. Apalagi kalau bukan cireng yang merupakan aci (tepung kanji) digoreng ngasih sensasi nikmat dari renyah gurih di luar, dan kenyal di dalam. Tapi biar tambah enak, Sedia punya kreasi cireng yang ditambahkan saus mozzarella. Nggak perlu pakai bumbu pun, cireng mozzarella ini langsung pas sama lidah kamu, kalau mau pedas langsung aja cocolin ke sambalnya. Wah, nggak kebayang deh enaknya. 
4
Photo Source:  @waregcok
Kue pukis yang punya tektstur lembut terasa lebih spesial saat dinikmati di Sandro’s Kitchen. Pasalnya, tempat ini punya kreasi kue pukis yang dimasak hingga matang terus dibubuhkan selai nutella dan taburan cokelat-cokelat kecil, selain kue pukisnya yang tebal, bubuhan selai nutellanya pun juga berlapis-lapis. Siapa yang nggak pengen jajan kue pukis kayak gini?
5
Photo Source:  @eonnifood
Hanya dengan taburan cokelat, kacang, dan keju saja, rasa martabak sudah bikin banyak orang ngiler. Bayangkan saja kalau ditambah dengan isian cream cheese. Pastinya langsung menjadi-jadi enaknya. Untuk menikmati menu ini, datang saja ke Terang Bulan 93 yang punya martabak dengan rasa red velvet cream cheese. Nggak nanggung-nanggung, kalau kamu pesan martabak ini pasti penjualnya mengoleskan cream cheese dengan porsi yang sangat besar sampai lumer kemana-mana. Nah, untuk menikmatu martabak dengan rasa super enak ini, kamu juga harus siap-siap antre lho! 
6
Photo Source:  @celicub
Mau coba kue cubit setengah matang dengan topping kekinian seperti marshmallow atau kit kat? Datang saja ke Celi Cub. Nggak cuma varian itu, Celi Cub juga punya banyak varian kue cubit lainnya, seperti red velvet, matcha, kitkat, dan smarties. Kamu pun bisa pesan kreasi kue cubit buat kue ulang tahun lho! Seru!
7
Photo Source:  @milkillahmuhammad
Makanan khas Sunda yang biasanya disajikan sederhana di atas daun pisang langsung berubah dan naik kelas begitu keluar dari dapurnya Café Soiree. Berbagai jenis surabi diolah di sini menjadi surabi yang punya cita rasa super wah. Mulai dari surabi dengan olesan cokelat spesial, hingga surabi dengan bumbu creamy yang super gurih.