Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

7 Tempat Tepat Menikmati Gelato Lezat di Bandung

david handokodavid handoko
7 Tempat Tepat Menikmati Gelato Lezat di Bandung1
53379
Gelato, jenis dessert yang kini menjadi primadona di Bandung seiring gaya hidup urban. Menyantap dessert dingin kini tidak melulu hanya ice cream saja, melainkan dessert dingin premium dari Italy, yaitu gelato mulai menjamur di Bandung dengan resep, mesin, dan ilmu dari Italy langsung yang membuat artisan gelato dengan rasa autentik. So, dimana saja gelato lezat di Bandung buat kamu pecinta dessert? Yuk langsung kita cek bersama saja.
2
Photo Source:  Cremeria di Dee
Cremeria Di Dee berada di Trans Studio Mall yang berada di samping restoran Njun Jan. Pembuat gelato yang belajar spesialisasi langsung dari negeri Italy, hingga mesin yang dibawa langsung agar proses pembuatan gelato semakin mirip dengan aslinya. Pilihan rasanya cukup banyak seperti beberapa rasa unik chocolate earl grey dan blueberry cheese cake. 
3
Photo Source:  Terminale Gelato
Terminale Gelato berada di Living Plaza Mall Dago. Tempat nya cukup luas dan ada area dine in. Konsep tempat seperti terminal di Eropa membuat spot ini cantik untuk foto-foto. Ada area terbuka juga untuk kamu yang ingin menikmati gelato sambil nge-vape. Rupanya disini pun tidak hanya menyajikan gelato, melainkan adapula waffle dengan rasa asin dan manis.
4
Photo Source:  @foodgallerybdg
Spot terbaru di Bandung untuk menikmati gelato yang berada di mall terbaru di Bandung yaitu di 23 Paskal Mall. Gelato dengan harga yang cukup terjangkau ini memiliki rasa unik seperti snicker. Tidak sampai disitu saja, ada pilihan gelato yang disajikan dengan tortilla dan gelato cone yang dibentuk seperti kelopak bunga. 
5
Photo Source:  Let's Go Gelato
Gelato yang memiliki cabang di Jl. Bengawan dan Jl. Setiabudi ini memiliki varian rasa yang sangat banyak. Setiap bulannya, Let’s Go Gelato mengeluarkan varian rasa gelato baru agar kamu tidak pernah bosan datang ke Let’s Go Gelato. Tempatnya tidak besar, namun salah satu keunggulan di let’s Go Gelato adalah rasa gelato yang pas di lidah dan tidak terlalu manis. 
6
Photo Source:  Eatalia
Kini di Eatalia ada juga menu Gelato yang dapat kamu santap setelah puas menyantap hidangan italia di Eatalia seperti pizza, pasta, hingga calzone. Restoran ini memang terkenal merupakan spesialis menu Italia dengan rasa yang cukup mumpuni. tempatnya pun cukup luas untuk kamu yang ingin mengadakan acaramu disini. 
7
Photo Source:  Mixolato Gelato
Kalau kamu sedang berada di daerah Trunojoyo, ada satu tempat yang dapat kamu kunjungi, tepatnya berada di dalam Cultivar Coffee. Di dalam coffee shop ini ada sebuah stand yang menjual gelato berbagai rasa dengan suasana tempat yang santai dan anak muda sekali. Sambil makan Gelato, kamu juga bisa minum kopi dengan harga yang terjangkau di Cultivar Coffee, atau mungkin ingin mencoba affogato menggunakan gelato?
8
Photo Source:  Pietro's Gelato
Dan tempat pilihan yang terakhir yaitu Pietro’s Gelato. Gelato yang disajikan dengan mini cone berjumlah banyak ini cocok sekali untuk kalian yang sedang jalan-jalan bersama keluarga. Dengan menggunakan mini cone pun kamu dapat mencoba aneka rasa sekaligus tanpa khawatir perut kamu keburu kenyang bila makan cone ukuran normal.