Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

7 Tempat Menyantap Udon Yang Patut Dicoba di Bandung

david handokodavid handoko
7 Tempat Menyantap Udon Di Bandung1
39889
Salah satu menu mie yang paling terkenal dari Jepang adalah ramen. Namun menu mie lainnya dari Jepang, yaitu udon, masih kalah pamor dari ramen dan masih banyak yang belum mencoba. Padahal makan mie udon memiliki sensasi tekstur yang berbeda jika dibandingkan dengan ramen. Ukurannya yang besar dan padat cukup membuat kenyang bila disantap. Nah, kamu bisa coba sajian udon di Bandung, diantaranya di restoran di bawah ini.
2
Photo Source:  Marugame Udon
Salah satu hal yang banyak orang suka dari restoran ini adalah bila kamu bersantap disini, kamu bisa mengambil kremesan gorengan, atau bawang, dan lainnya secara gratis. Keluarkan jiwa kokimu untuk meracik sesuai selera kamu.
3
Photo Source:  Shin Men Japanese Resto
Shine Men adalah restoran Jepang yang handal dalam mengolah menu ramen dan juga menu udon. Udon disini kekenyalannya pas, dan rasa kuahnya cukup kuat sehingga menciptakan perpaduan yang pas. 
4
Photo Source:  Sushi Tei
Makan di Sushi Tei tidak melulu hanya sushi saja karena masih ada banyak jenis makanan yang bisa kamu coba, salah satunya adalah udon. Kualitas Sushi Tei memang cukup stabil sejak lama, jadi rasanya akan selalu enak dan konsisten. 
5
Photo Source:  @yukidw
Pengalaman makan makanan Jepang berbeda dapat kamu rasakan di Shingen. Ada area taman kecil dan ruang tatami untuk makan dengan sensasi ala Jepang. Akan semakin asik bila ditemani kuliner khas Jepang yaitu udon.
6
Photo Source:  irwanjlrs
Restoran Jepang yang memiliki konsep seperti kedai ramen di Jepang ini mempunyai menu yang tidak banyak namun masing-masing punya keunggulan tersendiri. Salah satunya menyantap udon yang kuah dan toppingnya terpisah. Unik sekali bukan?
7
Photo Source:  Sushigroove
Tentu kamu sudah mengenal restoran yang satu ini. Sushigroove, sesuai namanya, memang dikenal sebagai restoran Jepang modern dengan menu unggulan adalah sushi. Namun kamu juga harus mencoba udon-nya yang memiliki cita rasa seasoning cukup kuat.
8
Photo Source:  kia_kiyoot
Salah satu hal yang menarik disaat kamu makan siang di Tokyo Connection adalah karena suasana daerah Progo yang masih rimbun dengan pepohonan besar. Hal tersebut membuat udara menjadi sejuk dan tidak banyak mobil lalu lalang. Kamu dapat bersantai sejenak menikmati semangkuk udon yang akan buat kamu kenyang karena ukurannya yang cukup besar.