7 Mie La Mian yang Mungkin Belum Pernah Kamu Coba di Jakarta
@foodescape_id
Buat kamu yang sering makan ini tapi nggak tahu apa itu La Mian, mie jenis ini merupakan mie tarik ala Tionghoa yang dibuat dengan cara memuntir, menarik, membentangkan, dan melipat adonan tepung terigu hingga berbentuk mie tipis. Rasanya? Yuk icip langsung di beberapa tempat ini dan review di aplikasi Qraved ya.
Lihatnya aja udah ngiler! Kalau gitu, mari pesan Curry La Mian khas Paradise Dynasty. Kalau kamu pecinta pedas, gurihnya kaldu, dan rasa yang tebal, menu ini dijamin mengenyangkan perut dan lidahmu!
Bicara soal mie La Mian, udah pasti wajib cobain khas Imperial Lamian. Pesan yang Fried Noodle with Egg deh. Rasanya, mie ini dimasak dengan sangat apik sampai bumbunya merata begitu. Tekstur mie-nya juga sangat bersahabat di lidah!
Photo Source: Golden Century - Lamien & Dim Sum Express
Yuk icip Lamian Fried Chicken khas tempat ini. Selain cita rasanya yang super nikmat, harganya juga bersahabat sama kantong kita semua. Kapan lagi bisa nikmatin mie La Mian sambil ditemani gigitan Chicken Katsu. Nyam!
Kalau di sini, banyak yang bilang mie La Miannya enak dan lembut banget. Nggak heran, dari gambarnya aja udah kelihatan sih tuh. Selain itu, penyajiannya juga sangat menggoda, seperti kuah dari menu ini yang super gurih pula. Nyam!
Kalau mau nyobain cita rasa yang otentik, silahkan langkahin kaki ke Jing Du deh. Tekstur mie La Mian atau mie tarik-nya sungguh khas, mengingat mie jenis ini memang masih sulit ditemuin di Jakarta.
Masih dengan Imperial, di sini juga ada satu menu yang nggak kalah enak. Siap-siap terlena sama kuahnya! Pesan aja Sup Pedas La Mian dengan tambahan potongan daging sapi. Jangan lupa ceritain pengalamanmu di aplikasi Qraved ya.
Nah, bicara soal mie tarik, ya udah pasti Mie Tarik Laiker jadi salah satu andalan. Menu Mie Tarik Leiker dengan santapan kangkung pasti mengenyangkan perut dan lidah. Sembari juga seruput kuahnya. Yummy!
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss