Nikmati Pesta Seafood Paling Seru di 5 Restoran Bandung Ini
david handoko
chefepi
Saat momen ngumpul ramai-ramai, Seafood seringkali menjadi pilihan yang menarik bila ada hari spesial dimana kamu akan makan enak di luar bersama teman maupun keluarga. Tapi kalau sudah keluarterkadang kamu lupa dimana saja tempat makan seafood enak di Bandung kan. Biar nggak lupa, Qraved mau kasih tahu list seafood party enak di Bandung seperti berikut. Untuk info kuliner Bandung lainnya, pastikan kamu sudah download Qraved app.
Di sini kamu bisa menikmati segarnya seafood berkualitas mulai dari Kepiting Alaska hingga kepiting Papua yang berukuran besar dimasak bersama kerang, dan aneka condiment lainnya dengan berbagai pilihan rasa enak yang salah satunya adalah saus creamy yang bikin kamu sibuk menjilati saus enak ini.
Tempat makan kepiting enak berikutnya ada di Jalan Ciumbuleuit, tepatnya di dalam Hotel Sheo. Restoran ini terkenal dengan sajian kepiting dan lobsternya dengan varian racikan bumbu yang berbeda. Nggak cuma itu, ada juga kepiting telurnya yang selalu bikin orang ketagihan.
Ingin makan seafood serasa di Bali tidak perlu jauh-jauh harus datang ke sana kok. Di Bandung juga ada Bali Seafood bumbunya diracik mirip seperti di Pulau Dewata. Kesegaran seafood yang disajikan di sini pun terjaga dan tidak mengecewakan.
Di Mister Seafood, kamu bisa merasakan serunya makan seafood dengan harga hemat. Cobain menu seafood ala bucket yang porsinya puas dan besar tidak bikin jebol dompet. Untuk harganya, menu di sini dibanderol dengan kisaran Rp 40 ribuan sampai Rp 150 ribuan.
Kalau kamu sedang ada di daerah Dago Atas, jangan lewatkan untuk menghampiri restoran seafood yang ada di Dago Pakar. Restoran ini siap memuaskan perut kamu dengan aneka jenis seafood segar yang dimasak dengan bumbu yang kaya rasa.
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss