Kongkow Bareng Sahabat di 5 Izakaya Seru di Jakarta
Happy Ferdian
jktdelicacy
Pernah mendengar istilah izakaya? Bisa dikatakan bahwa frasa ini merujuk pada bar sebagi tempat bersantai, namun dengan tatanan minimalis ala Jepang. Di sini, pengunjung tidak hanya kongkow sambil menikmati sake dan minuman spirit lainnya, melainkan juga bisa menyantap aneka comfort food nikmat. Di Jakarta, konsep seperti ini baru populer dalam 2-3 tahun terakhir dan belakangan menjadi rujukan alternatif untuk nongkrong seru. Berikut adalah lima izakaya paling recommended di ibu kota yang wajib kamu sambangi.
Restoran bergaya bar ini menyajikan beragam hidangan khas Pulau Hokkaido yang otentik. Sebagian besar bahan bakunya bahkan didatangkan langsung dari pulau paling utara dalam gugusan Kepulauan Jepang itu. Beberapa menu andalan yang wajib kamu coba di sini adalah Roasted Donburi Don (Rp 128.000) yang tampil menggunung, Sashimi Set (Rp 168.000) dengan isian aneka irisan seafood segar, Tempura Moriawase (Rp 98.000) yang berisi aneka gorengan renyah, serta ragam varian High Ball (Rp 68.000) yang merupakan perpadua antara whisky Jepang, soda, dan buah-buahan beku.
Restoran yang berlokasi di kawasan Pluit, Jakarta Utara ini memiliki sebuh tawaran unik bagi konsumennya, yakni merangkai sendiri isian paket bento, yang semua dipatok seharga Rp 45.000 per porsinya. Kamu bisa memasukkan sushi, sashimi, tempura, sayuran, nasi, dan aneka olahan lezat lainnya ke dalam kotak bento cantik. Beberapa menu lain yang tidak kalah lezat untuk dicoba adalah Volcano Sushi (Rp 65.000) berukuran sekepalan tangan, Assorted Kaisendon (Rp 180.000) yakni nasi dengan topping beragam seafood segar, dan Salmon Head Soup Hokkaido Style (Rp 60.000) yang menghangatkan.
Tempat ini benar-benar menghadirkan suasana izakaya yang sesungguhnya, yakni berukuran tidak seberapa besar, dan hanya menyajikan sedikit menu makanan dan aneka bir pilihan. Tamago Miso (Rp 15.000) dan Wakame Miso (Rp 10.000) adalah dua jenis sup pembuka yang wajib kamu coba di sini. Setelahnya, kamu bisa menyantap aneka menu utama yang lezat, seperti Smoked Teriyaki Gyutan-Don (Rp 65.000), Chicken Karaage Curry (Rp 40.000), dan JFC alias Japanese Fried Chicken (Rp 30.000).
Sesuai namanya, ini merupakan bar tradisional Jepang yang fokus menyajikan aneka olahan daging sapi lezat. Cobain deh aneka kreasi roti tangkup yang menjadi andalan di sini, seperti Wagyu Sandwich (Rp 228.000) yang berisi potongan daging sapi wagyu goreng impor berkualitas, Bushibuke Wagyu Burger (Rp 108.000) dengan bacon wagyu yang unik, dan Beef Baracoa Sandwich (RP 79.000) dengan isian aneka olahan daging sapi gurih. Sementara untuk minuman pendampingnya, sake dan whisky Jepang adalah yang paling direkomendasikan, apalagi jika disajikan dingin.
Berlokasi di dalam kompleks perkantoran Sahid Sudirman Center, restoran ini menawarkan beragam comfort food khas Jepang, termasuk sesi khusus untuk bersantap ala izakaya di malam hari. Umumnya menu yang dihadirkan adalah aneka sajia matang dengan bumbu minimalis. Beberapa yang recommended untuk kamu coba adalah Anchobi Potate (Rp 40.000) berupa tumis kentang dengan saus khusus yang terasa intens, Maguro Yuke (Rp 70.000) yang manawarkan cita rasa berbeda dari tuna sashimi, Buta Bara (Rp 42.000) atau pork belly asap, dan Izakaya "Gyogyogyo" Fu Okonomiyaki yang bisa kamu pilih dengan isian daging sapi (Rp 65.000) atau babi (Rp 62.000).
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss