Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

7 Spot dengan View dan Menu Terbaik di Uluwatu

Ultimate Guide : 7 Tempat yang Wajib di Uluwatu1
The Bali Bible
Uluwatu merupakan salah satu daerah pemegang sejarah di Bali. Kamu dapat menemukan Candi Pura Luhur dan beberapa tempat surfing yang menarik di area ini.
Nama Uluwatu sendiri memiliki arti lho! The word 'ulu' means land end, and the word 'watu' means rock.
Pastinya resto dan tempat rekreasi di tempat ini memberikan breath-taking views untuk kamu para tourist.
2
Photo Source:  elkabronbali
'A romantic Uluwatu Cliff' begitulah statement dari pengunjung-pengunjung El Kabron. Suasana restoran yang membawa kita sangat dekat dengan suara ombak dan udara segar Bali.
El Kabron adalah restoran Spanyol yang pastinya memberikan banyak pilihan makanan bertema seafood. Menikmati cita rasa Spanyol langsung di ujung pantai negara kita sendiri, akan memberikan kebahagian yang spesial.
3
Photo Source:  ultimatebali.com
Tempat ini dibagi menjadi dua, biasanya kamu akan di tawarkan resto-only atau cliff club yang memberikan kamu fasilitas jalan-jalan ke poolside nya. Kamu pun akan diberikan welcome drink berupa champange Möet & Chandon, serta handuk basah dan sunblock.
Pelayanannya yang istimewa ini memberikan kenyamanan untuk para pengunjungnya. Terkadang mereka juga mengundang DJ untuk menjadi salah satu penghibur. Mereka pernah mengundang Petit Biscuit loh!
4
Photo Source:  Haylee
Untuk makanan, kamu bisa icip-icip Paella dan Croquettesnya. Walaupun dari segi rasa, El Kabron tidak terlalu menonjol, tapi tempat ini memberikan experience ambience like no other.
Tips: Datang sama pasangan kamu untuk menikmati sunset di tempat ini!
5
Photo Source:  Pit Stop Burger Bali
Light Bites resto adalah julukan yang pas untuk tempat makan kecil ini. Menyajikan hidangan-hidangan khas Amerika dan Meksiko seperti kentang goreng, burger atau burito.
Untuk penilaian pelayanan dan rasa dari makanannya gak usah di tanyakan lagi! Sudah banyak yang jatuh cinta sama rasa nya. Makanan yang ada di Pit Stop ini dapat kamu nikmati di malam atau pun di pagi hari, tanpa takut enggak cocok dengan suasana.
6
Photo Source:  Donald Manoch
Dari segi tempat memang Pit Stop ini tidak terlalu fancy. Tetapi untuk sekedar light bites atau pemberhentian sejenak untuk isi perut.
Porsi yang mereka sajikan juga cukup besar, makanya di jamin banget kamu kenyangnya! Rosemary Lamb Burger with Wedges is one of the many list of food yang harus kamu coba.
7
Photo Source:  Lien La
Siapa yang enggak kenal sama Single Fin? With a humble start, sekarang Single Fin masuk ke bucketlist destinasi paling asik yang harus dikunjungi di Indonesia.
8
Photo Source:  justgola
Memang tempat dan pemandangan yang di tawarkan sama Single Fin ini amazing dan priceless banget. Kamu bisa melihat biru nya laut, dan ornamen-ornamen kayu yang benar-benar khas nya Indonesia.
Kamu bisa coba pesan Buffalo Wings, Greek Salad, Single Fin Chicken Kebab atau Grilled Pork Ribsnya. Hidangan-hidangan ini di olah dengan cukup hati-hati sehingga rasa yang dihasilkan sudah pasti lezat. Bumbu-bumbu meresap dengan sempurna, membuat suasana semakin indah untuk di nikmati.
9
Photo Source:  Anna
Sangat direkomendasikan untuk pergi ke Single Fin hari Minggu sekitar jam 16.30, kamu dapat menikmati pemandangan sore yang cantik banget.
Tips: Single Fin dikenal sebagai salah satu party bars yang enggak pernah gagal menghibur pengunjungnya!
10
Photo Source:  best of bali magazine
Bvlgari Resort menjadi salah satu pusat Italian restaurant di Bali. Menggabungkan ide dari Michelin dan chef Luca Fantin, Il Ristorante-Luca Fantin lahir.
11
Photo Source:  bulgarihotels
Membawa kesuksesan dari the award winning Il Ristorante - Luca Fantin yang ada di Tokyo, cabang Bali ini ingin membawa suasana "homey" nya ke Bali ke arah yang lebih elegan dan mewah.
Olahan makanan dengan bahan-bahan yang organic, dengan teknik dan resep istimewa dari Chef Luca Fatin, membuat restoran ini cukup spesial di kalangan orang-orang Bali. Featured by the unique interpretation of the chef, almost all dishes are blended with a seductive ambience, overlooking a reflection pool and enhanced with soft lighting.
12
Photo Source:  nowbali
Tips: Hanya ada 36 kursi yang disediakan oleh restoran ini, makanya jangan lupa untuk melakukan reservasi ya!
13
Photo Source:  Sangkar - Bvlgari Hotels & Resorts
Kalau Il Ristorante menyajikan makanan-makan lezat ala Itali, Sangkar memberikan opsi berbeda untuk kamu yang lagi ingin menikmati masakan Indonesia. Setiap menu yang di sajikan, sangat kental dengan rasa bumbu Indonesia.
14
Photo Source:  bulgarihotels
Pemandangan dari restoran Sangkar ini juga sangat indah. Kamu bisa duduk di bagian outdoor nya, sambil mendengarkan gemercik suara ombak dan air laut, melihat matahari dan juga menikmati udara segar dan bau laut.
Tips: Datang di jam-jam matahari sudah tidak terik, dan duduk di bagian outdoor nya, pesan segelas kopi, teh, bir atau cocktail untuk menyempurnakan momen ini.
15
Photo Source:  Alila Villas Uluwatu
Enggak akan pernah puas rasanya menikmati pemandangan Bali dari restoran yang satu ini. Dekorasi, penempatan dan ornamen yang digunakan perfectly matched. Kamu akan betah banget sih untuk duduk berjam-jam sambil menikmati suasana sendiri atau bersama orang-orang terdekat.
16
Photo Source:  destinasian.co.id
Cire adalah salah satu restoran yang mengembangkan east asian flavours with western cooking techniques. Mengundang chef-chef handal, menjadi kan hidangan di Cire terjamin lezatnya.
Cire memiliki Cabana, dimana sering banget jadi salah satu spot foto yang digunakan banyak orang! A very luxurious place to be at.
17
Photo Source:  Madeleine
Tips: Servis dari Hotel Alila juga bagus banget! Bisa menjadi salah satu destinasi yang patut kamu pertimbangkan untuk honeymoon!

Cafe La Pasion

Lokasi : Jl. Pantai Balangan, Uluwatu
18
Photo Source:  cityhype.id
Tempat yang mirip dengan ala-ala cafe di Hawaii ini memang membawa suasana pantai banget! Dengan hiasan bunga yang warna-warni dan pohon kelapa disekitar nya, kamu akan merasakan suasana film Moana.
Dulu nya, tempat Cafe La Pasion ini dikenal sebagai Cafe La Vida. Tempat ini benar-benar bisa disebut hidden gem, karena dikepung oleh pohon-pohon tinggi yang membuat kita sulit mencari cafe hawaii ini.
19
Photo Source:  cityhype.id
Tempat yang casual banget ini ternyata seringa mengadakan live music di sore hari. Ditemani pemandangan hijau dari pohon-pohon, dan suara laut serta makanannya yang enak, kamu benar-benar bisa merasakan liburan dan refreshing.
Tips: Grab a beer when the music plays, and enjoy the view. And oh! you should try their Pizza.