Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

7 Spot dengan Menu Jepang Buat Buka Puasa Bareng Keluarga di Plaza Indonesia

Happy FerdianHappy Ferdian
7 Spot dengan Menu Jepang Buat Buka Puasa Bareng Keluarga di Plaza Indonesia 1
gyukaku.id
Meski identik sebagai pusat perbelanjaan premium yang dipenuhi oleh berbagai butik dan toko barang mewah, bukan berarti Plaza Indonesia tidak memiliki spot kuliner lezat yang cocok untuk tempat santap bersama. Di sini, tersedia cukup banyak restoran dan cafe yang menyajikan beragam hidangan terbaik, baik lokal maupun internasional, termasuk di antaranya masakan khas Jepang. Mengingat sebentar lagi akan memasuki bulan suci Ramadan, maka tak ada salahnya untuk menjadikan beberapa rekomendasi restoran di bawah ini sebagai lokasi untuk buka puasa bareng sahabat atau keluarga. Berikut adalah tujuh restoran khas Jepang paling lezat di Plaza Indonesia yang cocok untuk lokasi bukber kamu bersama keluarga.
Oh iya, sebelum mencari tahu list-nya mendingan download aplikasi Qraved dulu dan follow official account Plaza Indonesia di Mall Page.
2
Photo Source:  ZENBU House of Mozaru
Di sini, omurice menjadi salah satu menu utama yang hadir dalam bentuk kari khas Jepang. Kari Jepang, yang secara penampilan, merupakan perpaduan dari nasi kuah kari dengan topping omelette yang lembut. Terdapat empat varian omurice yang ditawarkan, yaitu Chicken Omurice, Gindara Omurice, Beef Omurice, dan Salmon Omurice. Masing-masing omurice tersebut dapat kamu pilih tingkat kepedasannya. Tekstur kuah karinya sangat kental, dengan cuatan rempah yang agak tajam sehingga cenderung terasa seperti kari otentik India. Namun, perpaduan bahan pelengkap, seperti aneka fillet daging, omelet telur, dan nasinya, mampu menyeimbangkan rasanya ketikan disantap. Yummy!
3
Photo Source:  I-tasuki Restaurant
Buat kamu yang ingin menyantap makanan sehat dengan harga terjangkau di Plaza Indonesia, inilah tempat terbaiknya. Restoran ini mengusung konsep sajian shabu-shabu, yakni aneka sayur dan bahan pengisi yang dimasak sendiri di dalam kuah kaldu. Seluruh menu yang ditawarkan dibanderol mulai dari Rp 20 ribu per porsinya, dan rata-rata disajikan dalam porsi cukup besar. Bahkan nih ya, ada beberapa paket yang harganya nggak lebih dari Rp 100 ribu untuk bersantap dua orang.
4
Photo Source:  Pepper Lunch Indonesia
Restoran ini disebut sebagai the original Japanese DIY teppan restaurant, yaitu restoran yang menyajikan seni memasak ala Jepang. Berbeda dengan restoran lain yang menyediakan kompor, Pepper Lunch hanya menyajikan hotplate yang panasnya hanya bertahan sekitar 3-5 menit, tapi dapat membuat semua bahan makanan matang secara sempurna karena panas yang disimpan mencapai 260 derajat Celcius. Menu best seller yang wajib banget dicoba adalah Beef Pepper Rice, Pepper Steak, Salmon and Chicken, dan masih banyak lainnya.
5
Photo Source:  Sushi Tei Indonesia
6
Photo Source:  Sushi Tei Indonesia
Tidak diragukan lagi bagaimana kualitas jaringan restoran sushi lokal ini. Kamu bisa sepuasnya memotret aneka sushi yang dipesan karena penyajiannya sangat cantik dan Instagramable. Selain sushi, ada pula beberapa menu lain yang tidak kalah Instagramable, yaitu Tori Goma Salad atau salad ayam khas Jepang, Wagyu Icihimiyaki yang bercita rasa premium, dan aneka irisan hewan laut segar dalam menu Sashimi Moriawase.
7
Photo Source:  Cindy Lulaby // LULABYSPOON
Restoran ini hadir dengan konsep omakase, di mana konsumen akan terus disajikan berbagai menu dalam sebuah set yang ditentukan oleh sang juru masak. Salah satu set menu yang paling difavoritkan konsumen di sini adalah Senju Omakase, yang terdiri dari sajian pembuka, Foie Gras, Lobster, Senju Mizayaki, Senju Special Fried Rice, dan ragam dessert manis khas Jepang. Khusus untuk teppanyaki, kamu bisa memesan juga dalam bentuk a la carte.
8
Photo Source:  Gyu-Kaku Indonesia
Restoran yang memiliki total 8 cabang di Jakarta ini mengusung konsep buffet untuk menikmati sajian BBQ khas Jepang. Dengan harga mulai dari Rp 228 ribu per orang, kamu bisa bebas menyantap aneka daging BBQ khas Jepang selama 90 menit. Jangan lupa mencicipi menu terbarunya Dragon Kurubi, yakni daging sapi bagian sengkel yang dipotong memanjang, sehingga menciptakan sensasi sedikit liat saat disantap.
9
Photo Source:  genkisushi
Restoran sushi satu ini terkenal dengan keunikannya dalam menyajikan hidangan Jepang. Kamu dapat memesan sushi-nya dengan menggunakan iPad, yang kemudian sushinya akan mendarat di meja kamu dengan menggunakan kereta kecil. Pilihan hidangan Jepang yang disediakan di sini juga cukup bervariasi, mulai dari sushi, sashimi, hingga takoyaki. Dijamin kamu bakalan puas banget sih!