Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

6 Nasi Kari Babi Ala Jepang di Jakarta yang Enaknya Tiada Lawan

6 Nasi Kari Babi Jepang yang Nikmatnya Bukan Kepalang1
joevenus170213
Makanan Jepang telah lama memasuki kancah kuliner ibukota. Sayangnya, hanya segelintir jenis makanan yang akrab dengan masyarakat Jakarta, dua di antaranya adalah sushi dan ramen. Padahal, masih banyak panganan khas Negeri Sakura lain yang nikmatnya bukan kepalang, seperti nasi kari babi berikut ini.
Ingin tahu rekomendasi makanan Jepang lain yang wajib kamu coba? Kepoin!
2
Photo Source:  kingoffood97
Siapa sangka, di samping ramen, ternyata Ikkudo Ichi memiliki menu nasi kari babi yang tak kalah nikmat. Guna membuktikan kelezatan Pork Katsu Curry, langsung saja datangi outlet Ikkudo Ichi terdekat sambil tak lupa menyiapkan modal sebesar Rp 52.500.
3
Photo Source:  joevenus170213
Yamagoya Ramen boleh andal dalam hidangan ramen, namun hal itu tak lantas membuat restoran di kawasan Pluit ini lupa untuk menyediakan nasi kari babi bercita rasa apik. Walaupun dibanderol harga nyaris Rp 60.000, sang sajian Katsu Curry Rice tak akan membuat lidah kecewa.
4
Photo Source:  kent_d
Chinmaya merupakan penjajak ramen lain yang juga memiliki menu nasi kari babi. Jika kamu bosan dengan pork katsu, kamu dapat memilih nasi kari dengan rolled pork yang tak kalah menggoyang lidah.
5
Photo Source:  goemon.sakedokoro
Eksis selama 20 tahun membuat kelezatan menu nasi kari babi kreasi Goemon tak perlu diragukan. Apabila kamu berminat mencicipi nasi kari babi legendaris di ibu kota ini, pastikan kamu rela mengeluarkan uang sebesar Rp 94.000.
6
Photo Source:  munch.meal
Menjadi minoritas ternyata tak membuat Pork Katsu Curry Rice karya Kabuto Mazesoba kalah saing dengan menu soba. Terbukti bahwa hidangan seharga Rp 57.000 mampu bertengger sebagai best seller menu yang selalu diburu pencinta kuliner ibu kota.
7
Photo Source:  ebisuyarestaurant
Berbeda dari nasi kari babi lain yang lebih sering melibatkan pork katsu, Ebisuya lebih memilih menyajikan nasi kari babi dengan pork hamburg. Sekalipun terkesan nyeleneh, hal itu tak sedikitpun menyurutkan rasa hidangan yang dibanderol dengan harga Rp 88.000 ini.
Want to keep updatedabout food?
Be part of our community and get the latest food trends in town!