5 Spot Makan Seafood Paling Lezat di Baywalk Mall Pluit
Happy Ferdian
anakjajan
Baywalk Mall Pluit adalah sebuah pusat perbelanjaan modern yang memadukan konsep family hotspot dan suasana tepi laut yang teduh. Tidak hanya menjual pengalaman bersantai ditemani angin semilir, Baywalk Mall juga menawarkan sederet tempat makan enak, termasuk beberapa restoran yang menyajikan aneka olahan seafood lezat. Ada pula beberapa yang sengaja menempatkan keunikan bersantap menghadap laut, baik dari balik jendela kaca maupun langsung di atas dermaga. Berikut adalah lima restoran seafood paling enak yang wajib kamu coba di Baywalk Mall Pluit.
Sedikit berbeda dengan cabang-cabang lain Bandar Djakarta, restoran di Baywalk Mall Pluit ini mengusung konsep yang lebih dekat dengan pesisir, termasuk menawarkan sensasi bersantap seafood nikmat dengan ditemani semilir angin dan pemandangan Teluk Jakarta. Di sini, menu yang paling digemari adalah olahan kepiting, baik yang beku segar (fresh) atau diambil hidup-hidup dari tanki penyimpanan (live). Kepitingnya dipilih yang terbaik dari nelayan lokal, diolah dengan tangan ahli dan bumbu mantap, menjadikan sensasi rasanya sulit terlupakan.
Sesuai namanya, sajian sup ikan menjadi andalan di restoran ini. Sebelum mencoba berbagai menu lezatnya, ada baiknya dimulai dengan mencicipi Sop Ikan Batam yang merupakan menu original. Komposisinya sederhana, hanya berupa potongan ikan laut (biasanya kakap) yang direbus dalam kuah kaldu ikan, dengan tambahan bumbu minimalis dan beberapa iris sayur padat. Cita rasa kuahnya segar, tekstur daging ikannya empuk dan tidak amis. Selain itu, beberapa menu seafood lain yang wajib dicoba adalah Sop Ikan Asam Pedas, Sop Seafood yang kaya akan isian hidangan laut, Nasi Goreng Seafood, dan masih banyak lainnya.
Varian hidangan seafood di restoran ini memang tidak banyak, serta terpusat hanya pada bahan baku udang dan fillet ikan laut, seperti gindara dan kakap. Meski begitu, jangan salah kira tentang olahannya yang terkenal lezat, memadukan bumbu masak khas Kanton dan Sichuan, menjadikannya kaya rasa saat disantap. Beberapa olahan seafood yang wajib kamu coba di sini adalah Tumis Udang Saus Kepiting Telur, Tumis Fillet Ikan dengan Arak, Putih Telur dengan Ikan dan Scallopr Kering, serta Sup Seafood Asam Pedas yang menyegarkan. Jangan lupa juga cicipi Xiao Long Bao --versi original bakpao-- yang jadi andalan di sini, karena dibuat berdasarkan resep tradisional dari China Daratan.
Seperti halnya restoran khas Tionghoa pada umumnya, terdapat begitu banyak makanan lezat yang ditawarkan dalam buku menunya, termasuk sederet olahan seafood yang menggoda selera. Cobain deh Bubur Udang yang sangat khas sebagai sajian pembuka di sini, di mana memadukan tekstur bubur beras yang lembut dengan kuah kaldu seafood, dan potongan udang segar berukuran besar. Kamu bisa menambahkan telur asin atau phitan (telur fermentasi) sebagai topping penambah rasa. Untuk hidangan berbasis ikan, Kakap Tausi adalah pilihan terbaik, karena menawarkan rasa gurih yang intens dari saus kacang hitam. Ada juga Kepiting Lemburi Spesial Ta Wan yang punya daging lembut melimpah. Jangan lupa juga cicipi Bakmi Goreng Seafood yang cocok sebagai comfort food, apalagi jika ditemani teh chai yang harum. Enak!
Restoran ini menandakan tentang semangat multikulturalisme, yang tertuang dalam sederet perpaduan menu Peranakan dan kuliner khas dari berbagai negara di Asia Tenggara. Menu yang paling direkomendasikan adalah Nasi Lemak Ayam Cumi, di mana racikan topping lauknya "melawan" pilihan konvensional. Sebagai contoh, menu ayam di sini bukanlah rendang basah (kalio), melainkan versi yang telah terkaramelisasi dan kemudian dipanggang sebentar. Ada pula menu sarapan sepanjang hari, atau all-day breakfast, yang terdiri dari dua jenis, yakni Sunny Egg Toast dan Madam Rich Breakfast.
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss