Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

5 Kolaborasi Menu Nyentrik di Surabaya yang Rasanya Sulit Diduga

5 Kolaborasi Menu Nyentrik di Surabaya yang Rasanya Sulit Diduga1
surabayafoodies
Bosan dengan makanan yang itu-itu saja? Nah, saatnya buat kamu untuk cobain sajian yang agak nyeleneh dengan rasa yang sulit diduga. Tapi kalau sudah coba, dijamin kamu bakal ketagihan sama rasanya yang beda dan tentunya enak banget. Untuk info kuliner Surabaya lainnya, pastikan kamu sudah download Qraved app.
2
Photo Source:  surabayafoodies
Pecel dan rawon dijadikan satu? Siapa sangka ternyata paduan makanan yang khas Surabaya ini enak banget. Di sini pecelnya yang gurih dengan kuah kacang kental dihidangkan dengan bumbu rawon yang rasanya dijamin bikin lidah menari. Selain rasanya yang enak, harganya pun juga gak mahal, sekitar Rp 15 ribuan sudah pasti langsung bikin perut menjadi kenyang. Nah, kalau kamu penasaran sama makanan yang satu ini, harus siap antre dari jam 6 sore, karena biasanya jam 6 ke atas sudah ramai antre.
3
Photo Source:  www.hadiah.me
Selain dicampurkan dengan saus cokelat, ada lagi nih sajan enak padu padan ayam yang beda, yaitu ayam goreng dengan waffle. Di common grounds ternyata menu ini punya rasa yang menarik banget lho, guys. Rasa wafflenya yang manis dengan taburan gula, dipadankan dengan ayam goreng renyah yang punya ras sedikit pedas. Biar semakin mantap, disajikan pula saus maple yang berisikan cabai kering dan bikin sensasi wafflenya semakin beda.
4
Photo Source:  cecekuliner
Rasa ayam goreng KFC sih memang gak ada duanya. Tapi kalau disantap dengan saus cokelat bakalan kayak gimana ya? Saus cokelat yang ada d isini ternyata beda dengan cokelat yang biasanya kamu makan, karena ada rasa pedas, sehingga enak buat dijadikan cocolan ayam goreng renyah yang gurih.

Nasi Goreng BBM

5
Photo Source:  cecekuliner
Nasi goreng yang satu ini juga punya paduan menarik yang bikin mata melirik. Nasi gorengnya dicampurkan dengan tinta hitam dari cumi serta potongan cumi yang super besar. Rasanya? Rasa tinta cuminya gak pahit kok, karena sudah dibumbui dengan sempurna. Malah kamu yang doyan pedas bisa minta ekstra potongan cabai supaya rasanya semakin menggigit.
Alamat:

Queen Chee Chizza

6
Photo Source:  cecekuliner
Kebiasaan makan pizza bertabur ayam? Nah kalau yang satu ini beda lagi, yaitu ayam berbumbukan pizza. Ayam gorengnya dimasak hingga garing lalu disajikan dengan saus keju mozzarella yang lelehannya super menggiurkan. Dijamin kamu bakalan ketagihan sama sajian ini, apalagi dengan keju mozzarella-nya yang luber kemana-mana.
Alamat: