Dari zaman sekolah sampai sekarang, jajanan pasar asli Indonesia terasa selalu melekat di hati ya. Ini juga yang dirasakan oleh Danu Sofwan, entrepreneur beken yang sukses mengangkat jajanan lokal menjadi bisnis kuliner dengan ratusan outlet se-Indonesia. Danu Sofwan adalah otak di balik kesuksesan Radja Cendol, Basreng Gonjreng, Es Teh Indonesia, dan bisnis F&B lainnya, lho.
Photo Source: Danu Sofwan
1. Cinta Jajanan Asli Indonesia
Tahun 2013 jadi awal perjalanan bisnis jajanan pasar Danu Sofwan. Saat yang lain lagi asik jualan makanan kekinian ala western, Danu malah semangat untuk bisa angkat menu tradisional Indonesia jadi jajanan kekinian favorit anak muda.
Photo Source: Radja Cendol
Nggak gampang bagi Danu untuk akhirnya menemukan ide konsep dan menu asli Indonesia yang ingin diangkat. Sampai akhirnya ia memutuskan untuk menjadikan cendol sebagai menu andalannya. Bukan tanpa alasan, cendol dipilih Danu karena minuman gurih, segar, dan manis ini masuk sebagai salah satu minuman terenak di dunia. Bangga banget, kan?
Dari sana, Danu pun merintis Radja Cendol yang diposisikan sebagai pelopor cendol susu inovatif pertama di Indonesia. Kalau biasanya cendol dibuat dengan santan, Radja Cendol menggunakan susu UHT yang lebih rendah lemak, nih.
Photo Source: Es Teh Indonesia
2. Melawan Arus dengan Inovasi Kekinian
Dari berbagai bisnis kuliner yang dirintis Danu, mulai dari Radja Cendol sampai Es Teh Indonesia, bisa disimpulkan kalau Danu adalah sosok yang suka tantangan. “Daripada riding the wave, saya lebih suka go against the wave. Kenapa? Karena saya nggak mau cuma ikut-ikutan saja,” ujar Danu. Menurut Danu, dengan melawan arus tren, bisnis kuliner bisa menggaet market yang lebih banyak setelah berhasil melewati “gelombang” tersebut.
Sekarang Danu melihat tren “tempoe doeloe” dan co-creation yang lagi populer banget. Jadi, masyarakat Indonesia juga lagi cari-cari menu makanan dan minuman jaman dulu yang dikreasikan kembali dengan twist yang modern.
Photo Source: Es Teh Indonesia
3. Mencari Faktor X Dari Produk yang Dijual
Satu tips utama dari Danu adalah selalu mencari X factor dari produk yang dijual, misalnya seperti Radja Cendol yang poin uniknya ada pada nama menu yang nyeleneh dan kocak. Contohnya adalah minuman Sundel Bolong (Tiramisu Pakai Cendol Boleh Dong) dan Si Pesek Bukan Begal (Isi Pisang Milkshake dan Tumbukan Biskuit Regal). Cerita lucu dari Danu yang inspiratif banget, ia menemukan nama menu Si Pesek Bukan Begal ketika lagi nonton berita begal motor di TV, lho!
Proses bisnis kuliner Danu pun biasanya dimulai dari ide nama menu, lalu food testing, dan launching. Sementara di Es Teh Indonesia, Danu sudah memiliki tim R&D yang mempersiapkan menu baru, kemudian dipilih berdasarkan momentum, dan lulus blind testing dari masyarakat sekitar.
Photo Source: Basreng Gonjreng
4. Memanfaatkan Ekosistem Digital
Satu lagi, nih, kamu juga harus memanfaatkan platform digital seperti e-commerce, website dan email. Nggak harus buka toko, sekarang pun kita sudah bisa berjualan F&B secara online. Pokoknya, jangan takut untuk keluar dari zona nyaman dan masuk ke zona eksplorasi ya. Karena platform digital itu mudah digunakan, cepat dan tanpa modal pembuatannya.
Rekomendasi Menu Terenak dari Danu Sofwan
Danu Sofwan pastinya sudah sering banget nyobain makanan dan minuman enak, apalagi yang dijual di bisnis F&B-nya. Nah, kali ini Danu berbagi rekomendasi menu favoritnya dari Radja Cendol, Basreng Gonjreng, dan Es Teh Indonesia nih. Bisa kamu jadikan rekomendasi juga untuk makan siang dan camilan pas lagi bosan di rumah ya.
Photo Source: Basreng Gonjreng
Danu suka banget sama Es Teh Susu Nusantara dengan krim sea salt yang segar banget, serasa lagi jalan santai di pantai pasir putih. Lalu, Danu juga nggak pernah bisa lepas dari Chizu Series Es Teh Indonesia, yaitu varian teh dengan krim keju. Ada varian Red Velvet Chizu sampai Taro Chizu yang creamy.
Kalau di Radja Cendol, favorit Danu adalah Kejendol alias Keju En Cendol, nih. Kebayangkan enaknya keju yang gurih dan lembut ditambah cendol yang manis ini? Terakhir, Danu merekomendasikan Basreng Gonjreng dengan Saus Hot Chili Mayo ditambah lelehan keju mozarella. Rasa gurih-gurih pedas dan kriuk yang garing pasti bikin kamu ketagihan.
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss